Inilah Rumah Paling Canggih dan Mahal di Dunia Hingga Tidak Terjual

foto: liputan6.com
Berbicara soal teknologi, Amerika memang selalu nomor satu dengan yang paling ter dan paling wah. Demikian juga soal bangunan rumah paling canggih dan mewah di dunia, ada di di Kota Los Angeles, Amerika Serikat. 

Rumah seharga US$ 500 juta (Rp. 6,87 triliun) itu milik seorang sutradara Hollywood yakni Nile Niami. 

Bangunan seluas 30.000 meter kubik itu dilengkapi dengan segala jenis fasilitas yang ada didunia. Demikian Niami mengatakannya. Ia seolah menjelmakan secara nyata apa yang sering dbuatnya dalam tayangan film pada dunia nyata rumah pribadinya. 

foto: liputan6.com
Rumah canggih milik Niami ini memiliki kamar utama seluar 1.500 meter kubik. Sebuah garasi untuk kapasitas 30 mobil, klub malam yang dilengkapi dengan air terjun, pemandangan kota dan juga Laut Pasifik dengan sudut pandang mencapai 360 derajat. 

Fasilitas kolam berenang, kasino, serta ruang akuarium tanki ubur-ubur yang diletakkan pada tembok dan langit-langit rumah. 

Fasilitas lainnya yakni spa, gym, bioskop dengan kapasitas 45 orang, lapangan tenis dan tiga bangunan lebih kecil, tersedia juga rumah untuk tamu dengan kolam infinity dan juga ruang khusus staf dengan delapan kamar. 

foto: liputan6.com
Lift dipasang untuk naik ke bagian atap 'beranda angkasa' dibangun seluas 1.000 meter kubik dengan pemandangan serba hijau, dilengkapi pula dengan sebuah bar. Selain itu juga dikelilingi dengan pembatas yang membuat rumah terlihat seakan melayang. 

Wow? Sangat-sangat canggih bukan? Lalu siapakah yang akan membelinya? 

Niami berpikir, ia akan bisa menjual rumahnya itu pada seorang keturunan kerajaan dari Asia yang ingin menembus Hollywood. Beberapa ahli real estate menyatakan itu hanyalah fantasi Hollywood yang dibangun seorang sutradara. 

"Banyak sekali uang yang ingin didatangkan ke LA, banyak sekali, penjualnya memasang harga terlalu tinggi. Dari mana mereka mendapatkan perkiraan itu, saya tak yakin." ujar Aaron Kirman dari John Aroe Group, kepada News.com.au, Kamis (19/11/2015).