Berkunjung ke Jakarta, Cobain Bajaj Roda 4 Yuk!

foto: otosite.net
Transportasi bajaj kini sudah mengalami inovasi bentuk dan penampilan. Lebih keren, nyaman dan tentunya membantu transportasi warga Jakarta. 

Sebelumnya kendaraan ini hanya memiliki tiga roda, dua di bagian belakang dan satu di bagian depan. Jumlah roda berpengaruh pada kstabilan pengendara. 

Para sopir bajaj mengaku takut menaiki bajaj dengan roda tiga karena khawatir menabrak dan mengalami kecelakaan. 

Pun juga soal penampilan, sebelumnya banyak orang merasa tidak pede dengan penampilan bajaj roda tiga yang terlihat sudah kumuh dengan bunyi yang menyakitkan telinga. 

Kini inovasi kendaraan ini telah dilakukan dengan mengubah roda tiga menjadi roda empat. Penampilan bajaj roda empat lebih mirip sebuah city car, bukan hanya nyaman dikendarai, suaranya pun lebih halus dan tak membuat telinga sakit. 

Di Jakarta, jenis bajaj ini sudah mulai dioperasikan di daerah Pademangan, Jakarta Utara. Dengan tariff 5ribu rupiah setiap orang, dirasa lebih murah sekaligus terasa lebih nyaman dikendarai. 

Para sopir bajaj mengaku penggunaan bajaj baru ini lebih membuat mereka nyaman dan stabil saat mengendarainya. 

Kini naik bajaj tak seperti naik bajaj, lebih mirip naik mobil mini dengan tariff yang lebih terjangkau. Para penumpang di daerah Jakarta Utara berharap kendaraan ini bisa diperbanyak trayeknya. Anda berminat mencoba kendaraan unik ini? atau bahkan memilikinya sebagai kendaraan sendiri?