Gejala Diabetes dan Penyebabnya


Diabetes

Diabetes atau penyakit kencing manis merupakan salah satu penyakit penyebab kematian tertinggi di dunia, termasuk Indonesia. Penyakit ini bahkan divonis tidak bisa sembuh oleh sebagian ahli kesehatan disebabkan kerusakan yang permanen dari hormon insulin yang bekerja untuk mencerna glukosa yang ada dalam darah. Oleh karena itulah, ada banyak orang yang merasa putus asa apabila sudah dinyatakan secara pasti bahwa dirinya terkena penyakit diabetes. Karena artinya, di atas kertas kehidupan yang bersangkutan tidak lah lama. Diabetes merupakan penyakit dimana tubuh penderita sudah tidak mampu mengendalikan kadar gula dalam darah. Karena penderita mengalami gangguan metabolisme pada proses penyerapan gula oleh tubuh. Di Indonesia, jumlah pengidap diabetes di Indonesia menurut data WHO tahun 2009 mencapai lebih dari 8 juta jiwa. Angka yang cukup tinggi yang menempatkan Indonesia di posisi ke-4 sebagai negara dengan jumlah pengidap diabetes terbanyak di dunia.

Namun banyak penderita tidak menyadari bahwa mereka mengidap diabetes, hingga saat mereka diperiksa oleh dokter atau berdasarkan hasil pemeriksaan ternyata kadar gula di dalam darah di atas ambang batas normal. Mengapa demikian? Karena umumnya penyakit diabetes tidak kentara, sehingga gejala-gejalanya dianggap sebagai gangguan kesehatan biasa yang tidak berbahaya. Namun diabetes tetap harus diwaspadai, karena penyakit ini dijuluki the sillent killer karena bisa menyebabkan kematian akibat komplikasi yang ditimbulkan penyakit ini.

Gangguan metabolisme ini terjadi karena tubuh penderita tidak memproduksi zat insulin dalam jumlah cukup atau juga bisa karena tubuh penderita diabetes (pasien) sudah tidak mampu memanfaatkan zat insulin secara efektif- sudah tidak sensitif terhadap insulin. Akibat gangguan insulin, berdampak pada penumpukan kadar gula dalam darah. Penumpukan kadar gula dalam darah akan di limpahkan ke saluran urine. Oleh karena itu pada penderita diabetes, biasanya air seninya dikerubuti semut.

Selain itu, gangguan insulin juga mengakibatkan kadar lemak di pembuluh darah meningkat. Gangguan ini beresiko menimbulkan kecacatan- karena bagian tubuh yang terluka akan mudah terinfeksi- dan memunculkan komplikasi penyakit lain seperti jantung koroner, stroke, dan gagal ginjal.

Gejala Penyakit Diabetes

Mungkin Anda bertanya-tanya, apakah gejala tertentu yang Anda derita saat ini termasuk pada gejala penyakit diabetes? Jangan panik terlebih dahulu, pastikan Anda mengetahui secara pasti apa saja gejala penyakit diabetes yang sering menjangkiti seseorang. Berikut ini beberapa gejala yang biasa muncul secara bersamaan:
1. Sering buang air kecil
2. Cepat haus dan lapar
3. Badan menjadi kurus
4. Timbul rasa kebas di beberapa bagian tubuh seperti kaki dan tangan.
5. Badan menjadi lemas
6. Sering terjadi infeksi pada kulit
7. Bila mengalami luka maka akan lama sembuhnya
8. Urine sering dikerubuti semut

Bila Anda hanya mengalami beberapa gejala saja, maka sebaiknya Anda memeriksakan diri ke dokter untuk memastikan apakah memang gejala penyakit yang Anda derita benar adanya penyakit diabetes atau bukan. Bila ternyata benar gejala tersebut sebagai gejala diabetes, maka sebaiknya pertama kali yang harus Anda lakukan adalah tenang dan tidak panik. Jangan takut dengan vonis dokter karena ajal adalah rahasia Tuhan. Kematian bukan lah disebabkan karena penyakit melainkan memang waktu kematian kita yang sudah tiba.
Penyebab Penyakit Diabetes.

Apa sebenarnya hal yang biasa menyebabkan penyakit diabetes menjangkiti seseorang? Berikut ini beberapa faktor penyebab gejala diabetes yang biasa terjadi:
1. Pola makan yang salah
Inilah penyebab yang paling umum terjadi. Banyak orang suka memakan sesuatu secara berlebihan, terutama makanan yang mengandung gula. Inilah sumber penyakit diabetes yang kerap dialami oleh banyak orang. Makan sesuatu secara berlebihan sangat tidak baik untuk kesehatan.
2. Gaya hidup yang salah
Banyak orang yang banyak makan tapi tidak mau menjalankan hidup sehat seperti bekerja maupun olahraga. Akibatnya glukosa dalam darah tidak terbakar menjadi sumber energi tubuh. Akhirnya timbunan glukosa ini memaksa hormon insulin bekerja keras untuk mencernanya. Dan hal yang akan terjadi selanjutnya adalah hormon akan rusak dan tidak bisa memproduksi lagi.
3. Kurang gerak atau kurang aktivitas dan stres. Tidak mau olahraga juga termasuk penyebab penyakit diabetes.
4. Ada beberapa kasus disebabkan oleh faktor keteurunan (genetika).