Bus-Bus Piala Dunia ini Dijual, Anda Minat?

Kabar menarik dari Piala Dunia kembali hadir, seperti dirilis oleh Liputan6.com, bus legendaris tim peserta Piala Dunia seperti Spanyol, Inggris, Italia dan Pantai Gading dijual secara online di situs Carmudi, situs jual beli kendaraan online terbesar di dunia dan sudah hadir di 115 negara berbeda.Carmudi melaporkan, bus tim tidak saja sekadar untuk mengangkut bintang-bintang Piala Dunia. Namun, bus-bus ini menjadi saksi dari kemarahan, kejengkelan dan air mata tim yang tersisih di babak awal Piala Dunia. 

Peminat bisa mengunjungi situs carmudi untuk mengetahui berapa harga bus-bus legendaris ini. Peminat harus bergerak cepat karena bus-bus ini tak lama di situs Carmudi, sama seperti keberadaan tim yang tersingkir lebih cepat di Brasil. Berikut deskripsi bus-bus tersebut: Bus Tim Inggris Pertama kami memiliki bus tim nasional Inggris. Bau bus yang baru masih bisa tercium di sini dan baru menempuh perjalanan 3.715km. Namun dari sisi interior, bus ini penuh dengan airmata dari Steven Gerrard dan diwarnai mimik penyesalan dari RoyHodgson. 

Harganya bisa dinegosiasikan, karena kami juga memiliki banyak bus timnas Inggris dari tahun-tahun sebelumnya. Bus Tim Italia Bus ini mungkin tidak seperti merek mobil Italia seperti Lamborghini danFerrari. Aura kesedihan terpancar dari sisi interior, dengan banyak air mata membasahi kursi Mario Balotelli dan penuh dengan rambut rontok AndreaPirlo yang frustasi. Semua ini dapat menjadi milik Anda untuk harga yang rendah dari US$ 5 dolar, mungkin kurang jika Anda jago menawar. 

Bus Tim Pantai Gading Dianggap kuda hitam di pertandingan dan diperkirakan akan melangkah cukup jauh, julukan'Sang Gajah'bagi tim ini ternyata jadi kenyataan, bergerak sangat lamban dalam memulai pertandingan. Busini bisa Anda miliki dengan biayaUS$ 90.000 dolar, lengkap dengan sang kapten tim Pantai Gading Drogba yang sulit percaya bahwa timnya telah tersingkir dari Piala Dunia. Bus Tim Spanyol Walaupun sudah tidak bersinar lagi, tetapi bus bekas tim ini masih selalu bersinar.Bus ini akan merogoh saku pembelinya sekitar US$500.000.000 dolar (Rp 5,9 triliun), wow!. Ini karena bus ini menjadi alat transportasi sang mantan juara Piala Dunia.