Begini Cara Pintar Bisnis Via BBM

Punya fasilitas android dan sejenisnya kenapa tak dimanfaatkan untuk hal yang lebih positif, salah satunya adalah dengan menjalankan bisnis. Salah satu perangkat yang paling sering digunakan orang untuk menjalankan bisnis adalah BBM (Blackberry Messenger). Mengingat saat ini ponsel android telah memiliki fasilitas tersebut maka pengguna bbm pun semakin meningkat. Ini menjadi peluang pasar yang sangat menguntungkan. Bagaimana cara pintar bisnis via bbm? Berikut ini beberapa tipsnya: 

1. Bisnis via bbm menjadi solusi buat para pemula, atau orang-orang yang merasa malu jika berjualan secara langsung. Jadi fasilitas bbm memungkinkan orang bisa berjualan dengan mudah kepada siapa saja, tanpa harus merasa malu kalau jualannya tak laku. 

2. Bbm akan menghubungkan Anda dengan rekan-rekan hingga orang-orang yang tak dikenal, mereka adalah pasar Anda. Jangan biarkan beranda Anda dipenuhi oleh status-status tak penting, saatnya kini Anda yang mempengaruhi seluruh teman-teman bbm Anda untuk berbelanja produk Anda. 

3. Pasanglah produk atau jasa yang Anda jual di gambar DP bbm, lalu buatlah status-status yang membuat orang termotivasi membeli secara alami bukan karena Anda paksa. Caranya, sugesti mereka bahwa barang yang Anda jual tersebut merupakan kebutuhan. 

4. Menyapalah dan menyapalah, jangan sungkan berkomentar dengan status orang, ini membuktikan Anda peduli dengan pasar Anda. Orang bisa jadi jenuh dengan status-status marketing yang Anda buat. Jadi saatnya menyapa mereka. 

Gunakan grup bbm, buatlah promo-promo khusus dan segera respon komen pelanggan. Selamat mencoba usaha bisnis baru. Dengan bbm Anda juga bisa menjalankan bisnis tanpa modal, caranya dengan system dropship. Selamat mencoba.