Pantai Somandeng Gunung Kidul, Keindahan yang Tersembunyi


Pantai Somandeng berlokasi di Tepus, Kelurahan Tepus, Kecamatan Tepus, Gunung kidul, Yogyakarta. Pantai Somandeng ini berada satu kawasan dengan dengan pantai Indrayanti. Jadi, jika anda sudah pernah mendatangi Pantai Indrayanti, maka tidak sulit untuk menemukan keberadaan Pantai Somandeng itu. akan tetapi, pemandangan berbeda jelas diperlihatkan oleh kedua pantai ini. Kalau Pantai Indrayanti seringkali ramai karena dikunjungi oleh para wisatawan, nasib yang tak serupa dialami oleh Pantai Somandeng. Pantai Somandeng terbilang sepi pengunjung. Payung-payung dengan warna-warna cerah yang didirikan di pasir putihnya seperti hanya menjadi pajangan saja karena tidak adanya pengunjung yang menggunakan fasilitas tersebut. padahal, pemandangan yang ditawarkan di Pantai Somandeng ini jelas tidak kalah menarik jika dibandingkan dengan Pantai Indrayanti yang berada sekitar 50 meter. Panorama yang ditawarkan di Pantai Somandeng juga menarik. hanya saja, kurangnya promosi pantainya membuat pantai ini tidak diketahui orang banyak keberadaannya. Sehingga, tidak heran jika anda akan melihat pemandangan yang kontras saat anda berkunjung ke Pantai Somandeng ini.

Akses untuk menempuh Pantai Somandeng bisa dikatakan sudah cukup bagus karena jalannya sudah halus. Namun, anda tetap harus berhati-hati dikarenakan jalannya yang berkelok-kelok. Bahkan, terkadang anda akan melewatu turunan yang agak sedikit curam. Untuk itulah, sebaiknya disarankan untuk mengendarai kendaraan pribadi saja. Untuk masuk ke pantai ini, anda tidak akan dipungut biaya apapun alias gratis. Hanya saja, anda harus membayar beberapa ribu saat memasuki kawasan pantai Gunungkidul di pos retribusi. Jika anda berlibur ke sini, maka anda dipastikan akan merasakan pengalaman baru yang tidak akan pernah anda lupakan seumur hidup anda. Pasalnya, banyak sekali keindahan yang ditawarkan oleh Pantai ini. Salah satu keindahan yang disuguhkan oleh Pantai Somandeng adalah sunset. Jadi, jika anda ingin berfoto dengan background yang menakjubkan, maka anda bisa berdiam di pantai Pantai Somandeng Gunung Kidul hingga malam hari. Akan tetapi, sangat dianjurkan untuk membawa kendaraan pribadi karena tidak adanya angkutan umum yang beroperasi pada malam hari.

Gambar dari :
http://pantaisomandeng.blogspot.com/