Jelang Pilgubri, KPU Hitung Logistik DPT Dan TPS se-Kota

Pekanbaru, Driau.com - Sekitar 60 personel di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pekanbaru kini sibuk dengan surat suara. Kamis (15/8) pagi, disibukkan dengan melakukan pelipatan surat suara Pemilihan Gubernur (Pilgub).

Komisioner KPU Kota Pekanbaru, Abdul Wahid menyebutkan dalam menghadapi perhelatan Pemilihan Gubernur (Pilgub) pada 4 September mendatang, KPU Kota Pekanbaru kini tengah mempersiapkan segala sesuatunya termasuk alur pendistribusian logistik di Pilgubri.

‘’Kita sudah menerima logistik Pilgub dari KPU Riau dalam bentuk surat suara, sedangkan tinta, formulir dan paku masih belum sampai, masih menunggu  sampai 1 September,’’ kata Wahid kepada wartawan, Jumat  (16/8).

Dijelaskan Wahid, sortir dan pelipatan surat suara sudah dilakukan mengakui, sejak Rabu (14/8), langsung diawasi oleh 20 orang staf yang ada di KPU Pekanbaru.

Dia juga mengatakan, jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) untuk Kota Pekanbaru 579.497, dengan total surat suara yang diterima 602.166 yang masuk ke KPU dengan jumlah 201 kardus.

‘’Dari 1.768 TPS di Kota Pekanbaru, kita siapkan 1.800 kotak suara untuk mengantisipasi kerusakan surat suara. Tanggal 21 hingga 27 Agustus mendatang, KPU mulai melakukan pengepakan logistik per TPS yang dilakukan di gudang KPU Pekanbaru,’’ beber Wahid lagi.


Wahid juga mengharapkan seluruh logistik harus sudah sampai ke KPU mulai dari tinta formulir, paku untuk pelaksnaan Pemilihan disaat Pilgub dilakukan tanggal 21 Agustus mendatang. ‘’Karena jika lewat dari tanggal itu, maka kita takut terkendala pada proses pengepakan, dan distribusi jadi terlambat,’’ kata Wahid.***